:: The Green World RouLi ::

Dunia saya, Dunia yang hijau, Dunianya Rouli...

Laman

Translate

Cari Blog Ini

Follow my Twitter ^^

Kamis, 28 April 2011

[resensi] komik - nG Boy x Paradise 2 0F 3

resensi sebelumnya sebelumnya nG Boy x Paradise 1 OF 3



penulis Miyawaki Yukino

sinopsis
Miu yang suka pada Mahiro terkejut melihat foto Mahiro bersama seorang gadis. Dia adalah Shiori, gadis yang disukai Mahiro, tapi telah meninggal. Miu berusaha menghibur Mahiro. Ketika cowok itu menciumnya, ia senang sekali. Tapi ternyata salah, bukan Mahiro yang menciumnya tapi Manato ! Dan Manato tiba-tiba mengatakan kalau ia menyukai Miu.

Isi
Miu yang menemukan Foto Mashiro dgn seorang wanita ingin mengembalikan tapi ia ingat nafas buatan (secara tidak langsung mereka ciuman) jadi ia ragu. Saat syuting dipulau tertutup ternyata foto itu hilang, Miu segera kembali kepulau itu sendirian. Manato yang tau Miu kembali segera menyusul Miu sambil ngedumel. Foto. Saat akan kembali ke Hotel ternyata perahu terakhir sudah berangkat. Miu & Manato akhirnya menginap dilosmen yang hanya tersisa 1 kamar. Dikamar itu Miu mengungkapkan cintanya pada Mahiro ke Manato.
Tiba di Hotel Miu segera mengembalikan foto itu pada Mahiro. Dari Mahiro, Miu tahu itu adalah Cinta pertama Mahiro yang sudah meninggal. Tapi cerita lengkap ia tahu dari Manato. Miu jadi bertekad membuat Mahiro Senyum lagi. Miu jadi ramah pada Mahiro & Saat festival kembang api Miu mengajak Mahiro tapi saat datang Mahiro malah bilang Jangan kasihan pada masa laluku , Mahiro segera meninggalkan Miu yang menanggis.
Manato pulang segera mendatangi Miu yang sedih, dengan keusilannya Manato membuat Miu ceria lagi & Miu berfikir positif untuk mendekati Mahiro. Sejak malam itu Mahiro menjauhi Miu bahkan ia pergi dari rumah. Manato yang ingin memberi bekal untu mahiro menyuruh Miu mengantarkannya. Setelah mencari Mahiro setengah hari Miu bertemujuga dgn Mahiro, Miu pun mengungkapkan isi hatinya & ia langsung Lariiii. Tiba dirumah Manato merasa Miu berbeda ia segera menanyakannya, dengan menangis Miu cerita bahwa ia akan pergi besok karna Mahiro menolaknya. Manato yang tidak tahan segera mencium Miu & Mengungkapkan isi hatinya. Miu merasa jahat karna ia tak pernah melihat perasaan Manato. Esoknya Miu benar2 pergi & Mahiro segera menyusul Miu atas permintaan manato karna ia ingin syuting Action sendiri. Miu yang mengetahui itu dari Mahiro segera Lari melihat Manato...Dan syuting Berhasil.
Wisata belajar ke Kyoto dari kelas Artis yang ikut hanya Miu. Miu pun segera gabung dengan kelas biasa. Kyoto terkenal dengan jimat Cinta, saat akan beli ia digoda temannya tentang perasaannya pada Mahiro & Manato. Miu pun tak jadi beli Jimat. Malamnya Miu menyusun rencana Esoknya untuk beli Jimat. Tapi Miu malah nyasar. Manato yang menyusul Miu saat tau Miu tak dirombongan Manato segera mencari Miu. Saat bertemu Manato hanya ingin mengucapkan HAPPY BRITHDAY MIU . Mereka segera kekuil untuk berdoa. Saat Dikuil Miu binggung akan mendoakan siapa !!

SIAPAKAH YANG DIDOAKAN MIU ?!!?

To Be Continue


>> Next nG Boy x Paradise 3 OF 3

sumber komik nG Boy x Paradise 2 OF 2
gambar http://1.bp.blogspot.com/MIp0i0iP1K/SzDKAv6tcQI/AAAAAAAAKaY/0EPOWRxNE8/s1600/NGPata-02_EID_125X202.jpg
»»  Baca Selengkapnya...

Minggu, 24 April 2011

[resensi] komik - nG Boy x paradise 1 OF 3


Penulis Miyawaki Yukino

Resensi
Miu Kashiwabara, siswi kelas 1 SMA yang sangat mendambkan pacar yang keren. Manato & Mashiro Kamishiro, cowok kembar yang jadi idola dan tengah populer. Pertemuan Miu dengan Manato dan Mahiro membuat hidupnya berubah. Karena ketidaksengajaan, Miu mengetahui rahasia besar Manato dan Mahiro! Untuk menutup mulut, Miu dijadikan Pembantu! Walau sebal, Miu terpaksa juga tinggal di rumah. Tapi kemudian hubungan mereka bertambah dekat dan Miu mulai mulai menyadari bahwa ia jatuh cinta kepada Mahiro.

Isi
Miu gadis yang slalu bermimpi memiliki kisah cinta seperti komik yang ia baca. Miu yang sedang membaca Komik dikelas ketahuan pak guru ia pun segera dihukum berlari keliling lapangan, saat hukuman selesai ia segera buru2 kekelas untuk meneruskan baca komik. Karna keteledorannya ia hampir saja tertabrak pria tampan yg segera membantunya. Saat pria itu pergi antingnya terjatuh langsung dipungut Miu. Dikelas ia bercerita mengenai pria itu, ternyata ia adalah MANATO KAMISHIRO, artis yang sering tampil di CF & Dorama.
Miu kecewa karna ia menyukai pria yang tak sepadan dengannya. Saat sedang melamun Ibu Miu yang seorang Redaktur Majalah & Komik menelepon Miu untuk mengantar dokumen yang tertinggal dengan iming2 dapat ikut syuting Film Manato. Ternyata Miu hanya jadi Figuran Badut. Miu melihat Manato yang akan istirahat segera mengejar Manato, tapi ia tak mengenal Miu & menjadi Jutek. Miu akan mengembalikan anting yng ditemukan tapi ia malah melukai pipi Manato, dgn takut Miu langsung Kaburrr. Setelah berfikir Miu membulatkan tekad minta maaf pada manato tapi itu bukan manato yang tadi ia lukai karna dipipinya tak ada bekas Luka, Miu bingung segera PINGSAN.
Miu yang sudah bangun kaget mendapati dirinya hanya mengenakan underware & melihat 2 Manato yang satu adalah Mahiro yang Jutek, dingin & stuntman Manato. Miu diancam jaga rahasia dgn ancaman fotonya yang setengah bugil ia jg dijadikan pembantu.
Miu mulai mengenal Manato yang ternyata mau Melakukan adegan Action sendiri. Miu juga dimarahi Mahiro saat membersihkan Gelas Mahiro. Ketika pulang Miu bertemu ibunya yang merelakan ia tinggal dirumah Manato atas rayuan Manato. Saat syuting Figuran yang berakting tenggelam tdk dapat hadir dan Miu jadi Figuran tsb. Saat syuting Miu yang baru berlatih berenang malah benar benar tenggelam. Iapun ditolong Mahiro, saat sadar Miu sudah dikamar Mahiro & ia ingat nafas buatan dr Mahiro ia jadi malu malu. Tapi ia juga menemukan foto Mahiro dengan seorang wanita & gelas kesayangannya.

SIAPAKAH WANITA ITU ??!?

>> next nG Boy x Paradise 2 OF 3

Sumber komik nG Boy x Paradise 1 OF 3
gambar search dimbah google
»»  Baca Selengkapnya...

Jumat, 22 April 2011

[Resensi] Novel - Perahu Kertas

kembali agan jangan bosen bagi yang udah pernah mampir untuk mampir lagi okeeyyy :))
nic novel hasil pinjeman dari Ike , teman Kampus gw yg lucu, dan polos. Pertama dikasih novel ini padal sebenernya novel ini adalah novel yang paling gw hindari kalo udah di GRAMEDIA, Karna dari sinopsis dinovelnya gw kira tentang petualangan anak SD. Ternyata SALAH BESAR, ini novel bikin gw dari jam 9 pagi sampe jam 5 sore lupa dunia. Jadi benar kata orang "Jangan Lihat dari Covernya"...

Gak nyesel tuch bacanya, butat yang suka Novel juga gw saranin beli yachhh :D

cekidot dahh ceritanya



Judul : Perahu Kertas
Penulis : Dee / Dewi Lestari
Penerbit : Bentang Pustaka
Tahun Terbit : 2009
ISBN : 978-979-1227-78-0

Sinopsis Resmi
Namanya Kugy. Mungil. Pengkhayal. dan berantakan. Dari benaknya mengalir untaian dongeng indah. Keenan belum pernah bertemu manusia seaneh itu.
Namanya Keenan. Cerdas. artistik, dan penuh kejutan. Dari tangannya mewujud lukisan-lukisan magis. Kugy belum pernah bertemu manusia seajaiban itu.
Dan kini mereka berhadapan diantara hamparan misteri dan rintangan. Akankah dongeng dan lukisan itu bersatu? Akankah hati dan impian mereka bertemu ?

Singkat Cerita
Keenan yg sedari kecil tinggal diBelanda bersama neneknya akhirnya harus kembali ke Jakarta, karna ayahnya tidak mau Keenan menjadi seorang pelukis yg membuat Keenan padahal Dulu ibunya juga seorang pelukis. Setibanya di Jakarta keenan mengikuti UMPTN sesuai dgn keinginan ayahnya. Kugy cewek yg bertindak apa adanya, dan sewaktu kecil menganggap dirinya utusan Neptunus karna ia lahir dgn bintang Aquarius, pernah tinggal didekat pantai. Ia sering mengirim pesan pada Neptunus dgn Perahu Kertas namun berjalannya waktu ia sadar semua hanya khayalan. Kugy memiliki cita-cita menjadi Juru Dongeng. Oleh karna itu ia mengambil kuliah di Bandung dgn jurusan sastra. Kepindahan Kugy dari Jakarta ke Bandung dibantu Noni (Sahabat Kugy) yg mengurus keperluan Kugy di Bandung. Keenan yang diterima UMPTN harus segera ke Bandung, saat di Bandung ia akan di Jemput Eko, sepupuh nya. Kugy yg sedang asyik tidur sore ditengah cuaca sore yang sedang diguyur hujan diajak Noni untuk ikut menjemput sepupu Eko (Pacar Noni sekaligus sahabat Kugy) yang akan datang, karna Noni butuh bantuan untuk dorong Fuad (mobil Eko) yang suka Mogok. Kugy yang sempat kesal akhirnya ikut juga, Tapi dengan dandanan orang baru bangun tidur hanya ditambah Jaketnya kebesaran. Tiba di Stasiun Eko yang bingung memcari keenan karna sudah lama tak bertemu & ia juga lupa membawa tulisan seperti ide tante Lena (mamanya Keenan). Kugy yang sewot sama Eko akhirnya pergi cari ide. Keenan yang tiba distasiun bingung mencari sepupunya tsb, tapi tiba-tiba ia mendengar seorang gadis dengan tampilan aneh sedang mengumamkan Namanya. Keenan segera menyapa gadis tersebut. Kugy yg merasa orang tak dikenal tapi tiba tiba menyapa adalah orang yang patut diwaspadai karna itu iapun segera kaburrrr. Noni & Eko yg bingung tiba tiba mendengar speaker dengan suara Kugy distasiun tersebut sedang mengumumkan mencari Keenan. Ternyata Kugy mencuri kesempatan saat Penjaga tidak ada. Akhirnya Keenan bertemu Juga Kugy & Keenan sempat Kikuk tapi akhirnya akrab Juga.
Sepulang dari stasiun fuad Mogok, akhirnya Keenan, Kugy & Eko dorong mobil ditengah hujan. Tiba dikostan Kugy langsung dapat telepon dari Ojos (pacarnya Kugy) yg menasehati kugy supaya jangan mau diajak naik Fuad lagi. Ojos, sebenarnya namanya Joshua yang udah 3 tahun pacaran dgn Kugy, saat di SMA mereka merupakan pasangn klop karna ojos diibaratkan Prince charmin & Kugy adalah Mother Alien, karna Hoby Kugy yg aneh2.
Kugy, Keenan, Eko & Noni punya kebiasaan baru yaitu midnight, nonton bareng dibioskop. Pelayan toko yang biasa disuruh eko ngantri sempat nyangka Kugy & Keenan jadian, yang ditanggapi keenan dgn Mengamini tapi bikin Kugy Kikuk. Mereka juga puny permainan Lingkaran suci yang haru menceritakan keanehan yang pernah dilakukan. Eko mengatakan keanehannya adalah pernah suka pada Kugy yg aneh, tapi akhirnya ia Kenal Noni dan jatuh cinta beneran. Keenan bilang sewaktu di Belanda ia pernah disuruh temannya menyanyi lagu indonesia, yang akhirnya Keenan nyanyi lagu Sakit Gigi nya Rhoma Irama sambil Joget. Kugy sempat binggung akan cerita apa karna yang ia lakukan hampir aneh semua, ia akhirnya cerita kalau ia utusan Neptunus yang suka melapor melalu perahu kertas yang dialiri kealiran air yg pasti bermuara di Laut, yang ditanggapi Keenan yang merasa ia juga utusan Neptunus karna ia juga Aquarius hal itu membuat keduannya kompak. Kugy & Keenan juga pernah berbicara berdua, Kugy bercerita bahwa ia sedang membuat Cerpen tapi ia merasa itu bukan ia karna yang ada diotaknya hanya dongeng seputar wortelina, pangeran Lobak, Peri Seledri, Nyi Kunyit, Hip hop dan Lembah tempat mereka Tinggal. Tapi dia hrus menjadi sukses dulu baru menjadi Juru dongeng. Keenan yg merasa itu dirinya mengiyakan apa yng diucapkan Kugy bahwa didunia Realistis ini memang mereka harus jadi orang lain dulu baru boleh jadi diri sendiri. Kugy juga akhirnya meberikan kumpulan dongengny yang disimpan dan hanya diberikan pada orang tertentu. Keenan yang penasaran malam itupun membaca tulisan Kugy, Keenan juga melhat gambar kugy untuk mengilustrasikan dongengnya (gambarnya jelek). Kenaan yang tergerak hatinya membuatkan ilustrasi atas tiap dongeng Kugy. Ketika diserahkan membuat Kugy terharu.

Saat akan midnight Kugy tidak datang karna pacarnya datang membuat Keenan kehilangan. Keenan juga menghindari Kugy. Tapi suatu ketika mereka bertemu & Kugy meneraktir Keenan karna cerpennya menang. Kugy Juga minta pendapat Keenan tentang Cerpennya. Ketika keenan kasih ternyata pendapat katanya Cerpen karnya Kugy hanya untaian katakata yang indah namun bagi orang yang tau Kugy itu Cerpen tidak bernyawa. Hal itu membuat Kugy kepikiran hingga malamnya ia membandingkan antara Cerpen & Dongengnya memang berbeda, Karna cerpen untuk menyenangkan Orang lain, tapi Dongeng berjalan untuk menyenangkan dirnya membuat Kugy sedih. Keenan yang tau mulai ugy sudah punya pacar mulai menjauhi Kugy.

Di liburan akhir semester mereka pun pulang bersama ke Jakarta. tadinya Keenan sempat kaku tapi suasana mencair juga. ketika tiba di stasiun Kugy di jemput Ojos, Ojos melihat sinyal yang lain dari mereka. Ketika liburan akhir tahun Keenan minta liburan ke Ubud, Bali. ayahnya yang tidak setuju akhirnya menyetujui. sebelum berangkat ke Ubud Keenan menelepon Kugy untuk pamit dan bertanya ingin dibawakan oleh oleh apa, Kugy minta kacang asin. selama di Ubud Keenan merasa seperti dirumahnya karna tempat itu tempat tinggal semua kesenian berada.sedangkan Kugy membuat seperti buku cerita untuk hadia ulang tahun Keenan.

Setelah masuk Liburan. Kugy pulang kebandung terlebih dulu mendapat Info dari Noni bahwa Ia & Eko ingin Menjodohkan Keenan dengan sepupu jauh Noni dari Luar Negri, Wanda. Kugy merasa cemburu tak peduli.
Saat hari Ultah Keenan, Keenan sudah tiba diBandung. Malam itu Kugy sudah Dandan untuk ketempat Keenan bersama Noni & Eko, tak jadi Ikut Karna Kehadiran Wanda, ia juga menyimpan hadiahnya dilemari. Semenjak itu untuk menjaga perasaannya Kugy mempersibuk diri, Ia juga mengajar disekolah Alit. Keenan pun mulai dekat dengan wanda apalagi Wanda bekerja digaleri pameran lukisan. Karena kesibukan Kugy, Kugy & Ojos PuTUS. Kugy yang ditanyai Noni tentang sebab putusnya Kugy & Ojos malah membuat keduanya bertengkar. Kugy sudah dapat diterima oleh muridnya dengan membuat cerita mengenai mereka yang diberi judul "Jendral Pilik & Pasukan Alit" pada sebuah Buku. Suatu ketika Keenan datang menjadi guru tamu diSekolah Alit, setelah membantu ia berbincang dgn Kugy yang telah lama tak dijumpainya. Kugy memberi Keenan buku Cerita "Jendral Pilik& Pasukan Alit" *yang kelak jadi inspirasi bagi Keenan*
Keenan akhirnya dapat menampilkan Lukisannya diGaleri dengan bantuan wanda *tapi keenan tak tahu, Bahkan Wandalah yang membeli 3 Lukisaan Keenan* Keenan & Wanda Jadian, tapi Keenan perlahan merubah gaya wanda menjadi gaya Kugy.
Saat menjelang ultah Noni, Noni menemui Kugy *walau mereka sedang perang dingin* untuk mengingatkan Kugy tentang perayaan ultahnya yang akan dirayakan drumah Noni. Kugy yang menjaga perasaannya tidak Hadir diultah Noni *Karna Kugy tau Wanda & Keenan sudah Jadian* Noni kecewa pada Kugy. Setelah pesta Noni, Keenan mendapati Fakta dari Wanda yang sedang mabuk bahwa Wandalah yang telah membantu Keenan. Keenan kecewa pada Wanda mereka pun PUTUS. Keenan juga memutuskan tidak kuliah lagi & pergi ke Ubud tanpa ada yang tau, kecuali Ibunya. Kugy yang dimusuhi Noni mengambil kuliah agar cepat Lulus. Beberapa tahun setelah Lulus Kugy kejakarta & bekerja dikantor teman kakaknya, Remi. Keenan membangun Kariernya di Ubud berhasil sebagai Pelukis dgn Buku cerita Kugy yg jadi Inspirasi, ia juga menjalani hubungan dgn Ludhe. Kugy yang dekat dgn Remi juga Jadian.
Noni yang akhirnya membuka buku Kugy yang tadinya hadiah ultah untuk Keenan yg tertinggal *padahal udah dititip setahunan loch* Noni dapat membaca perasaan Kugy disitu, ia juga menemukan benang merah untuk semua kejadian, Noni menyesal karna tak menyadari perasaan sahabatnya.Noni segera ke Jakarta sekalian mengurus pertunangannya ia juga memperbaiki hubungannya dgn Kugy. Sedangkan Keenan juga sedang di Jakarta untuk mengurus perusahaan ayahnya karna ayahnya terkena Struke. Dihari pertunangan Eko & Noni, Kugy & Keenan reunian. Saat kugy berlibur ke Ubud dgn Remi, Remi yg sedang digaleri Lukisan Kugy menunggu dgn foto2. Kugy bertemu Ludhe. Ludhe yang melihat tulisan Kugy langsung menyadari Kugy adalah Wanita yang ada dihati Keenan, membuat Ludhe sadar sesuatu.
Beberapa saat setelah di Jakarta Kugy baru sadar Ludhe yang ia temui di Ubud adalah kekasih Keenan yang membuat Kugy patah hati *karna tak mau menyakiti Ludhe yang Baik* menghilang adalah cara Kugy. Remi bingung mencari kekasihnya yang tak bisa ia jumpai. Keenan berhasil tau tempat persembunyian kugy, disitu mereka mengungkapkan isihati mereka. Tapi mereka juga harus menjaga perasaan pasangan mereka ( CINTA TAK HARUS MEMILIKI :( ). Kugy yang sudah kembali biasa dilamar Remi yang langsung diterima. Keenan yang sudah kembali ke Ubud ditolak oleh Ludhe (ia sadar Hati Keenan hanya untuk Kugy). Remi juga akhirnya tau selama ini hati Kugy hanya untuk Keenan yang ternyata pelukis Favoritenya. Dengan besar hati Remi mengikhlaskan Kugy.
Kugy yang melakukan perjalanan berakhir dipantai kenangannya bersama Keenan, siapa sangka ternyata Keenan juga ada disana & mereka berpelukan. Beberapa tahun kemudian, Kugy membuat perahu kertas untuk Neptunus bahwa ia ingin pensiun menjadi mata mata Neptunus, karna sebentar lagi K baru yang sedang ada diperutnya akan hadir Sedangkan Keenan menunggu Kugy & mereka BERPELUKAAAAANNN. Happy Ending :))

credit novel perahu kertas, gambar : http://arifnurrahman.com/wp-content/uploads/2009/12/perahu-kertas1.jpg

»»  Baca Selengkapnya...

Sabtu, 16 April 2011

[Resensi] Komik - I Love you, Sensei


Penulis Konno Risa

Itano Kayo senang sekali karena cita citanya sebagai guru tercapai. Gadis berusia 20 tahun itu menjadi guru magang di sebuah SMA namun dihari pertama mengajar seorang murid tampan telah mencuri ciuman pertamanya ! Ugh !

Isi
Itano kayo mendapatkan kesempatan mengajar disebuah SMA. Disekolah, saat sedang menunggu guru yang akan mengantarnya keliling SMA itu, Itano melihat seorang siswa Tampan, Seksi & membuatnya terpesona sedang keluar melalui Jendela. Dengan ragu ia menegur Siswa tersebut. Tapi siswa itu mengelak bahkan Mencium Itano (yang bikin Itano Deg2an & itu First Kiss Itano)
Itano mengajar Bahasa Inggris (emmm pelajaran yang ENGAK BANGET bagi gw !! Gak ngerti sichh mending MATEMATIKA dech hehehe) dikelas anak anak bandel, bahkan saat ia mengajar tak ada yang mendengar tapi Takato (murid yang mencium Itano) membantunya menenangkan murid murid yang lain. Saat selesai mengajar ia mendapat kabar dr ibunya untuk menjaga seorang anak dibawah umur (bayangan Itano adalah anak SD yang Manis). Tapi saat tiba dirumahnya yang ada adalah Takato. Itano menghadapi harinya dgn berat, saat Itano sakit Katako yang mengurusnya bahkan mengantikan baju Itano yang tengah pingsan wewww. Takaro yang pergi membeli obat mengirim pesan pada ponsel Itano yang ternyata tertinggal diSekolah saat rapat siang tadi.
Tiba disekolah itano mendapat surat kaleng untuk menemui seseorang diatap gedung agar pesan Takaro tak beredar. Takaro melihat Itano gelisah saat mengajar segera menanyakan ada apa, tapi Itano malah mengelak. Saat Jam pulang mengajar Itano segera ke atap ternyata yang ada disitu adalah pak guru Hategawa yang mengancam untuk menjadi pacar Itano. Tapi ditolak Itano karna, hatinya hanya menginginkan Takuro. Pak Hategawa mulai mengancam namun Takuro langsung datang menolong Itano. Selesai mengungkapkan isi hati mereka akan keluar tapi pintu malah terkunci. Sambil menunggu Takurn berjanji akan bertanggung jawab menghadap pada Komite sekolah. Saat akan mencium Itano tiba2 pintu dibuka oleh Penjaga Sekolah.
Esoknya Itano tiba disekolah segera dipanggil ia Juga didampingi Takaro. Saat tiba diruang komite ternyata Komite sekolah itu adalah Penjaga sekolah yang membukakan pintu mereka kemarin. Komite ternyata senang menyamar, Komite meminta mereka bertanggung jawab dengan bertunangan. Saat menelepon Itano akhirnya tau Orang tua mereka memang menjodohkan mereka. Happy Ending buat Itano & Takaro, sedangkan Pak Hategawa DiPECAT.

Sumber Komik I love you, sensei !
»»  Baca Selengkapnya...

Minggu, 10 April 2011

[resensi] Komik - Love in Trattoria


Penulis : WASHIO Mie

Restoran Portagioie yang didirikan papa, sedang dalam krisis keuangan. Untuk menyelamatkannya, seorang koki muda karismatik bernama Kyouji Habuka dipekerjakan papa. Kesan pertamaku, dia benar-benar nggak sopan! Lalu, entah kenapa dia harus tinggal serumah denganku! Sejak saat itu, hatiku berdebar-debar.....

Isi
Restoran Italia Takara hampir saja Bangkrut tapi ayahnya gerak cepat dengan membawa koki muda yang terkenal bernama Habuka. Bagi Takara, Habuka adalah orang yang tak sopan. Takara awalnya tak mau menjadi Waittres tapi karna ia telah tau kondisi Restoran ia pun membantu. Habuka yang digaji kecil oleh ayah Takara mendapat tumpangan tinggal dirumah Takara. Kehadiran Habuka benar benar membuat Restoran Lebih Ramai, kadang Takara jug merasa perhatian.
Saat pulang sekolah Takara melihat Habuka yang akan pergi, minta ikut karna Habuka akan kerestoran lamanya *niat takara cari kejelekan Habuka* diRestoran Junior Habuka malah memujinya, dan kejadian terlukanya Tangan Takara langsung dgn cekatan Habuka membantu membuat Takara Deg Degan !
Didaerah pertokoan akan diadakan Festival dengan kategori Toko ter ramai. Restoran Takara mengikuti Festival tsb, Ayah & Takara bingung ingin membuat promosi apa. Tapi Habuka langsung memberi ide untuk menganti menu & Majalah Kuliner terkenal akan membahas Habuka. Majalah Kuliner yg jadi ajang promosi malah menjatuhkan citra Habuka, Takara marah. Kebalikan dari Majalah, Restoran malah sangat Ramai. Takara minta maaf pada Habuka & Restoran mereka MENANG. Takara sempat mendengar Habuka akan keluar, hal itu membuat Takara sedih.
Liburan karna restoran menang, tapi karna melamuo Takara Malah terpisah dari rombongan. Habuka juga ternyata terpisah dengan Takara, saat sedang berdua Habuka menjelaskan bahwa ia hanya keluar dari Rumah Takara. Tiba dirumah Takara & Habuka mengungkapkan isi hatinya :))
Dan Mereka mendapat Restu dari ayah Takara, Ayahnya mengira sesuatu terjadi saat mereka terpisah >:). HAPPY ENDING

credit Komik Love in Trattoria
»»  Baca Selengkapnya...

Senin, 04 April 2011

[resensi] Novel - Peluang Kedua

Hey Hey balik Lagi dipost gw selanjutnya.... Tau gak Novel siapa yg baru baru ini gw dapet dari Bazar ?!?! Yechhh Novel Karya Agnes Jessica, Novelis favorit gw. Sebenernya banyak Novel beliau yg gw pengen tapi Kocek seorang Mahasiswa seperti saya tidak mendukung, apalagi Novel paketan MeJiKuHiBiNiU (Merah, Jingga *yang paling gw pengen*, Kuning, Hijau, Biru, Nila & Ungu).
Label Novel ini sich Novel Dewasa tapi Kata gw ngak ada yang mengarah mengarah 17++ dechh !! Cekidottt resensinya



Judul : Peluang Kedua
Penulis : Agnes Jessica
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Tahun terbit : 2007
ISBN : 978-979-22-2684-3

isi Novel
cerita awalnya Tentang Inez Amres (19) seorang Penyanyi terkenal sedang Mabuk diDiskotik Elite bersama temannya Sinta. Inez seorang artis yang terjebak pada pergaulan bebas semenjak kariernya berkilau, Inez seorang pemakai narkoba, peminum alkohol, seks bebas (ancur bener dahhhh). Sinta curiga pada mabuknya inez karna masalah, Benar saja ternyata ia mabuk karena merasa dikhianati Anton, kekasihnya dgn Hanida, penyanyi baru. Inez bahkan sempat menari semi striptease yang dihentikan Sinta. Sinta yg akan mengantar Inez tapi karna Rem Mobil Inez terlalu dalam (gak ngerti gw) jadi ia mengambil Mobilnya dulu. Tapi Ketika ia kembali Inez + Mobilnya sudah tak ada. Inez yang membawa mobil dalam keadaan Mabuk mengalami Kecelakaan karna ia tidak bisa ngerem. Inez. Inez yg merasa dirinya Ringan bersyukur dirinya selamat. Tapi suara orang orang disekitarnya (yang nolong maksud q) mengatakan ia telah meninggal. Inez tak percaya tapi ia merasa dirinya melayang, hingga ia melihat jasadnya yang hancur bersimbah darah. Inez menjadi yakin ia telah meninggal setelah tiba ditempat dgn cahaya menyilaukan. Dan ada suara yg menflashback perbuatannya semasa hidup (yang kebanyakan buruk, ya iyalah semua pergaulan bebas udh dicoba) tapi akhirnya suara itu mengatakan IA memberi Peluang Kedua untuk Inez hidup dgn Jasad orang lain.
Benar Inez hidup kembali dalam Jasad Anis, gadis Desa yang bekerja sbg pembantu & tinggal diBandung. Inez yang mengenakan tubuh Anis merasa Anis terlalu kampungan, kurang perawatan, Jadi ia merawat tubuh anis lebih dari sebelumnya. Dandanan anis pun jadi Lebih Fukny. Anis memiliki keluarga yang bergantung padanya. Ia juga memiliki kekasih yang akan menikah dgnnya, Darman. Inez segera menunda pernikahan tersebut. Inez mulai bekerja sbg Pembantu, ketika ia bekerja terdapat 2 pembantu lainnya dari mereka Inez tau bahwa rumah majikannya tersebut akan dijual setelah majikan mereka meninggal *jadi mereka gak punya kerjaan lagi*. Keesokannya Inez menemui anak majikannya, Alex. Awalnya ia merayu dgn kata2 yang baik agar Alex tidak menjual rumah tersebut tapi akhirnya ia mengatakan Alex tidak berperasaan, yang membuat Alex bertaruh dgn Inez agar ia bekerja dgnnya diJakarta selama sebulan & Inez harus dapat menghasilkan Uang yang banyak + satu permintaan.
Sebelum berangkat Inez memutuskan hubungan Anis dgn Darman. Saat diperjalanan menuju Jakarta Inez senang karna ia dapat bertemu kembali dengan keluarga & teman-temannya. Dimobil Alex Inez memasang Lagu Barat sambil bernyanyi, membuat Alex heran seorang pembantu dapat bernyanyi lagu barat tapi ia memuji suara Anis yang bagus. Ditengah perjalanan mobil Alex mogok & harus di perbaiki, Jadi Inez & Alex menginap disebuah Losmen. Karna weekend kamar yg tersedia hanya 1. Inez yg alkoholic memesan sebuah Bir, saat ia sedang minum seorang pria hidung belang mengodanya tapi untung ada Alex yang menolong, ALex segera membawa Inez kekamar. Dikamar ia mencium bau Bir dari Mulut Anis, Inez sempat mengelak. Hingga insiden Alex mencium Inez, Inez yg biasa hidup bebas segera merespon tapi Alex langsung sadar dan pergi kebengkel. Inez merasa malu karna dipeluang keduanya ia hampir kembali jadi inez yg lama. Esoknya ia meminta maaf pada Alex & Alex mengatakan itu Hanya Kekhilafan mereka. Dijakarta Inez harus bekerja diperusahaan rekaman Alex yg ternyata dulunya adalah Labelnya Inez. Ditempat kerjanya ia bekerja keras. Ia juga tau bahwa Hanida iri terhadapnya tapi kini Ia telah putus dgn Anton. Setelah kerja Inez diajak makan diRestoran Mewah oleh Alex (Inez sempat keki dgn penampilannya sbg Anis). Disitu Alex menjelaskan untuk Anis menjadi Mata matanya karna ia curiga pada beberapa bawahannya. Inez menyetujui dgn syarat ia tidak menjadi pembantu & membutuhkan Uang agar dapat ikut Audisi Menyanyi diperusahaan Alex. Anis mendatangi Rumah Inez dgn dalih sbg Fans & Sahabat Inez. Inez pun dapat dekat Lagi dgn keluargannya. Inez juga mendatangi Diskotik saat terakhir ia meninggal, disana ia tahu bahwa banyak temannya yang membenci dirinya dulu. Tapi Sinta memberitahu kecurigaannya pada Hanida yang mengosongkan Oli pada Mobil Inez, Inez Kaget mendengarnya. Inez akhirnya mengirim surat kaleng untuk Hanida. Inez juga Lolos Menjadi Penyanyi.
Inez mendapat Info akurat tentang penghianat perusahaan Alex. Inez Mulai merasakan Getar Getar Cintanya pada Alex. Penghianat Perusahaan Alex akhirnya ditindak lanjuti oleh Alex.
Suatu sore Inez yg sedang jalan jalan dia bertemu dgn Alex & Deborah, Mantan pacar Alex saat diKanada. Inez diajak makan bersama oleh Alex walau sempat ditolak Inez ia akhirnya ikut. Saat pulang Inez & Alex mengantar Deborah terlebih dulu. Saat didepan Lift hotel Deborah mencium Bibir Alex dgn disaksikan Inez. Saat diparkiran Inez yg menanyakan Hubungan Alex & Deborah tiba tiba malah dicium Bibirnya oleh Alex. Saat dimobil Alex Inez mempertanyakan mengapa Alex melakuKan hal tersebut, Alex sempat menyatakan ia sudah tidak mencintai Deborah & ia TIDAK TAHU mengapa ia mencium Anis. Inez yg kecewa karna Alex tidak mengakui perasaannya, Inez segera mengatakan agar Alex melihat Hatinya & ia segera turun dari mobil Alex.
Esoknya ia datang pagi untuk lathan, saat berjalan Alex langsung menyeretnya & mengungkapkan Isi hatinya pada Anis. Inez tetap sakit hati karna Alex tidak tau untuk apa ia menyatakan perasaannya. Sorenya Inez yg akan memberi surat kaleng terakhir untuk Hanida tertangkap basah oleh hanida. Hanida berhasil menusuk Inez. Alex yang ingin memastikan hubungannya dgn Anis mencari Anis, tapi ia malah menemukan Anis yg tidak sadar dgn bersimbah darah.
Inez kembali kesaat ia meninggal, Inez juga mendengar suara dulu menyatakan agar ia menyatukan keluarga Inez, keluarga Anis & Keluarga Alex. Inez sadar, ia dirawat dgn telaten oleh Alex dgn disaksikan Elen. Hanida akhrnya ditangkap Polisi setelah kesaksian Anis. Ibu Alex. Elen yg curiga hubungan Alex dengan Anis menanyai Alex yg dijawab Alex dgn pengakuan Cintanya pada Anis. Elen bergerak cepat dgn mendatangi Umi Anis dibandung & menceritakan semuanya. Saat Inez sedang diJenguk Keluarganya Umi Anis & Elen datang. Inez mengingat menyatukan 3 keluarga tsb akhirnya menceritakan semua. Dgn perjuangan Alex & Inez akhirnya Umi Anis setuju. Beberapa saat berlalu Elen tetap saja tidak setuju.
Suatu sore Anis sedang berbincang dgn Diana, ibu Inez dirumah Inez. Diana mengatakan bahwa Anis adalah Inez yang Diberikan Peluang Kedua, itu semua yang ia dapat dr mimpinya. Inez sempat kaget tapi ia senang ibunya tau keberadaannya. Diana juga berjanji membantu Inez untuk dapat Restu dari Elen. Diana menemui Elen untuk membicarakan hubungan Anis & Alex, Elen sempat tidak setuju akan hubungan Mantan pembantunya dengan Putranya. Tapi akhirnya Elen setuju setelah Diana mengajukan Adopsinya akan Anis agar derajat Anis naik. Akhirnya Inez dalam tubuh Anis menikah dengan Alex. Saat menikah ia didampingi Ayah & Ibu Inez, Umi Anis, dan Mama Alex. Happy Ending

sumber Novel peluang kedua
gambar http://photo.goodreads.com/books/1274346267l/1670697.jpg
»»  Baca Selengkapnya...

Jumat, 01 April 2011

[ Resensi ] Novel - Fly him To The Moon

hyyyy balik lagi gw bikin resensi,, jangan pada bosen yach mampir diblog gw (walopun statistiknta udah turun gpp dech)

nich novel pinjeman dari IKE my Frien yang hobby baca novel juga, selam liburan kemaren aja gw dipinjemin sampe 4 novel :) thank Ike

cekidotttt lah




Penulis : Mariskova
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Umum
Tahun Terbit : 2010
ISBN : 978-979-22-6005-2

Resensi Resmi

Bila sahabatmu
adalah matahari dan kamu adalah bulan, apa yang akan terjadi kepadamu ketika pagi menjelang dan matahari terbit? Apakah orang-orang di bumi akan bisa melihatmu di atas langit sana?
Seluruh laki-laki di satu bumi ini pasti akan bahagia luar biasa seandainya mereka bisa menjadi sahabat Jelita. Sebaliknya, bila semua perempuan di beberapa galaksi dikumpulkan, mereka pasti akan lebih memilih mati daripada harus menjadi sahabat Jelita. Kecuali Anjani.

Jelita Gani dan Anjani Anjasmara adalah dua sahabat sejak kecil. Jelita merupakan seorang perempuan yang cantik tak terkira dan pintar luar biasa. Kecantikannya membuatnya dikitari oleh laki-laki dari berbagai jenis karakter. Kepintarannya membuatnya dilimpahi kepopuleran. Jelita selalu menjadi matahari dimanapun dia berada.

Anjani, sahabat Jelita, adalah seorang perempuan tomboy yang selalu memerankan tokoh sahabat setia. Sepanjang hidupnya Anjani menyaksikan para laki-laki berlomba mengejar Jelita. Sepanjang hidupnya Anjani mengurusi para laki-laki yang menggunakan dirinya untuk mendekati Jelita. Sepanjang hidupnya, Anjani merasakan sosoknya perlahan menghilang di balik awan setiap kali Jelita muncul. Seperti bulan ketika matahari muncul. Atas nama persahabatan, Anjani tak pernah beranjak dari sisi Jelita. Bagi Anjani, persahabatannya dengan Jelita lebih berharga dari laki-laki manapun…

… sampai Jelita, sahabatnya, berbalik memusuhinya ketika seorang pangeran impian datang menawarkan cinta. Lalu, masih tersisa luas kah hati Anjani bagi sahabatnya? Apakah Anjani rela menukar cintanya pada sang pangeran impian dengan persahabatan dengan Jelita?



CERITA
cerita Novel ini diawali persahabatan Jelita Gani & Anjani Anjasmara yang telah menjadi persahatan dari Kakek & Nenek mereka, Ayah Anjani & Ibu Jelita, hingga Jelita & Anjani. Anjani tipe wanita yang tomboy, sedangkan Jelita Tipe cewe yang cantik pokoknya bertolak belakang. Rania a/ adik Anjani yang memuja jelita bahkan gayanya sama, sekaligus Anjani Versi terurus tapi ia malah sering bertengkar dgn anjani.
Disore hari tiba2 Jelita sudah pulang cepat disaat Anjani sedang mencuci mobilnya (Hoby Anjani, sekaligus Terapi untk menenangkannya) setelah Jelita menyapa Anjani & Masuk kerumahnya datang Donny pacar Je (panggilan Jelita) 6 Bulan terakhir, ia segera memimta Je untuk memaafkannya. Ja (Panggilan Anjani) yang melihat itu sudah biasa. Donny mengancam bunuh diri jika ia tidak dimaafkan (biasa juga ini bagi Ja karna smua mantannya Je selalu mengancam seperti itu saat diPUTUSin Je). Donny sudah mengambil Cutter tapi akhirnya dicegah oleh Pak RT yng tinggal disebelah rumah Jelita. Setelah Donny pergi Je keluar dari rumahnya bahkan sempat bercanda dgn pak RT lalu ia memaksa Je masuk rumahnya (Rumah Je & Ja hanya dipisah jalan 4meter). Dirumah Je , Je curhat bahwa ia kesal pada Donny karna mengiriminya Bunga kekantornya padahal ia tak suka urusan pribadi dibawa kekantor, Kebiasaan Donny yg suka berASUMSI. Jadi pada intinya ia kesal, gak mau peduli lagi pada Donny & Mereka putus.
Ja yang bekerja dikantor Ayahnya sbg Arsitektur, saat ia sedang istirahat Tagor (Pegawai Ayah Ja , ia juga menyukai Ja bahkan sudah mengungkapkannya tapi sayang Ja tidak suka. Malah Ja suka ketus pada Tagor karna sifat pria ini Konyol) datang dan memberi tahunya bahwa ada tamu untuknya dirumah Ja (Rumah & Kantor ayahnya bersebelahan.. Enak bgt kerja gini Gajinya gak kepotong ongkos). Yang Datang ternyata Donny untuk meminta Ja membantunya kembali lagi pada Je namun segera ditolak Ja mentah2 seperti pria2 yang pernah mendatanginya untuk hal yang sama, dan juga karna Ja ingat Je yang bilang tak peduli lagi. Setelah Donny diusir dng cara diseret Tagor, Anjani jadi ingat Donny 8 bulan sebelumnya saat ia menangani Arsitektur Caffe saat itu ia sering memperhatikan Donny secara Diam2 selama 1 bulan bahkan kadang Donny melempaq senyum untuknya. Tapi berbeda setelah kedatangan Jelita, yang membuat Donny (dan Pria lainnya) menjadi Jatuh Cinta pada Je. Bagi Ja itu sudah biasa.
Ketika tengah malam Sesi Curhat antara Je & Ja mereka membahas Donny yang sedang sakit karna putus dari Je akhirnya Ja membuka cerita tentang kedatangan Donny padanya beberapa hari lalu, tapi tanggapan Je berbeda dari biasanya ia marah karna Ja tidak segera membantu Donny hingga Donny sakit (tapi dari perkataan Je dpt ditangkap bahwa ia ingin balikan dgn Donny tapi Gengsi Je menutupi itu). Je terus menerus memojokan Ja, Ja yang tersudutkan segera membalikan kata2 Je beberapa hari lalu & bagaimana tanggapannya bila mantan2 Je mendatangi Ja. Je tetap tidak mau menerima & mengatakan Donny berbeda. Ja yang jengah akhirnya pertengkaranpun terjadi.
Beberapa hari bertengkar Ja tidak berkomunikasi dgn Je, tiba2 berita Je & Donny menghiasi TV (karna Je Reporter/wartawan). Ja yg khawatir ingin menelepon tp dari info yg didapat Je sdng tidak dirumah. Ja segera menghubungi HP Je tapi tidak aktif, FB, SMS, E-MAIL pun tak mendapat Respon dari Je. Saat berita sudah mulai red, Rania meminta Je mengantarnya belanja gaun yang langsung diIYAkan Je, membuat Ja sadar Je masih marah padanya.
Dgn tekad menebus kesalahannya pada Je ia menjenguk Donny secara diam2, Ketika dijenguk Donny sungguh menyedihkan. Tapi saat Suster memeriksanya ia lebih parah karna tanpa ekspresi. Saat akan pulang Donny berterimakasi atas Jeruk yg dibawa Ja (padahal yg dibawa a/ apel) membuat ja ingat cerita Je kalo Jeruk a/ buah Kesukaan Donny. Esoknya ia menjenguk dgn membawa Jeruk mereka berbincang lumayan lama tp ketika suster datang & mengoda Ja membuat Ja sebal lalu ia pamita, Tapi Donny mengatakan pada Ja untuk menjenguknya lagi.
Sore saat Ja & Ayahnya mengantar Pak Bagoes (Klien mereka & seorang pejabat) mengitari rumah Ja untuk inspirasi proyek mereka. Je yang pulang segera menyapa ayah Ja & pak Bagoes (karna pernah menjadi narasumber je jadi ia kenal) setelah basa basi ia akan masuk tapi dicegat Ja, Ja mengatakan Nanti malam ia akan kerumah Je walau sempat ditolak akhirnya Je mengIYAkan. Dari pandangan pak Bagoes, Ja dapat menangkap pak Bagoes terpesona pada Je. Malam saat Ja datang & meminta maaf pada Je tapi Hanya ditanggapi dgn dingin. Hingga akhirnya Je berbicara. Saat Ja akan pulang iya izin untuk menjenguk Donny pada Je, tanggapan Je hanya "TERSERAH". Saat pulang Ja diintrogasi mamanya karna datang kerumah Je, & mamanya juga tau Ja minta maaf pada Je atas pertengkaran mereka (tau info pertengkaran dr pembantu Je)
yg menurut mama Ja atas kesalahan Je sendiri. Mama ja yang sudah kesal akhirnya mengatakan Kejelekan Je yang dulu merebut beberapa pria yang disukai Ja tanpa tau Ja selalu termenung setelah Je mendekati para pria tersebut tapi Ja tetap membela. Mamanya tetap marah hingga Ja lari & Ja sempat melihat adiknya yg mencuri dengar & menampakan wajah seperti akan menangis (Ja merasa sedih karna dikasihani adik sendiri)
Je yang ragu membesuk atau tidak akhirnya curhat pada Tagor. Tagor juga sama seperti mama Ja dgn menyalahkan Je yang Egois & terlalu Gengsi padahal Ja adalah SAHABATNYA.
Beberapa hari kemudian akhirnya Ja menjenguk Donny, sepulangnya Ja tibatiba pak Bagoes datang menanyakan perkembangan proyek tapi dgn ekspresi yang berbeda ternyata beberapa menit kemudia Je datang & mereka pergi berdua. Ja tetap menjenguk Donny bahkan mereka telah menjadi TEMAN. Suatu ketika pak Bagoes datang lg menanykan proyek merek & sama seperti sebelumnya Je datang untuk jalan bersama dgn pak Bagoes. Tapi Ja sempat memperingatkan Je bahwa pak Bagoes adalah pria beristri dgn 2orang anak, tapi Je malah berkelit bahwa ia juga Wartawan.
Saat Ja menjenguk Donny mereka duduk ditaman, Donny bercerita bahwa ia sudah dipecat ayah & kakak Laki2nya memarahi dia karna tingkahnya yang bodoh, sedangkan kakaknya yg perempuan hanya menangisi Donny. Donny juga sudah sadar & tak mengangap Je lagi. Ja menguatkan Donny & ia berjanji ada bersama Donny hingga Donny sembuh. Saat berbincang Donny tak sengaja menangkap bahwa Je sedang marah pada Ja. Akhirnya Ja bercerita semuanya. Donny memegang Dagu Ja dan membuat ja menatapnya, Donny menguatkan Ja.
Esoknya Dikoran pagi Sudah ada Berita mengenai Ja & Donny diifotaiment mengenai kemesraan mereka (saat donny mengangkat dagu Ja) membuat ja tak jadi berangkat kerja, telpon dirumahnya dicabut, HP Ja di Non aktifkan, rumah mereka & Je pun ke tunggui wartawan. Siangnya Je datang dan mengadili Ja bahwa ia salah & Je tidak mau tersangkut tentang beritanya yang kacangan. Setelah kepulangan Je, Mama Ja jadi lebih cerewet karna Kedatangan Je yang menyalahkan Ja, padahal menurut mama Ja semua ini Karna Je. Taklama dari itu Tagor datang dgn Donny yg membuat Ja kaget. Donny datang dgn menyamar ia juga mengkhawatirkan Ja. Ketika Ayah Ja pulang Donny jadi kena marah tapi akhirnya Donny menyatakan perasaannya didepan semua org yang ada dirumah Ja bahwa ia "MENCINTAI ANJANI". 3 hari kemudian Ja baru masuk kerja ia juga mengaktifkan HPnya dan mendapat SMS & TELEPON dari Donny. SMSny Donny mengatakan Ia Mencintai Ja sma seperti Puisi Donny yg ia titipkan pada Rania.
Akhirnya mereka Janjian diSATE KUMIS. Walo sempat diikuti 2 wartawan mereka akhirnya dapat berbicara berdua dgn tenang. Donny mengungkapkan kesungguhannya pada Ja. Tapi Ja yang selalu mengunakan LOGIKA tidak dapat percaya & Donny meminta Ja mengunakan Hatinya (Padahal bagi Ja selama ini LOGIKA adalah Kekuatannya).
Esoknya saat Dikantor Ja menjadi bulanbulanan 2orang teman sekantornya. Diakhir pembicaraan Ja mengungkapkan Ketakutannya berhubungan dgn Donny disaat bersamaan Donny datang. Mereka berbincang berdua. Dan Donny dapat meyakinka Ja bahwa ia MENCINTAI ANJANI, hingga mereka Jadian.
Sebulan sudah Ja & Donny berpacaran. Suatu sore setelah menjemput Ja, Donny izin akan keBandung untuk meminta izin keluar dari usaha ayahnya karna ia sudah mulai mendapat 2 orang mitra bisnis yang percaya padanya. Ja sempat diajak Donny dgn nya keBandung tapi ja menolak secara Halus. Donny Juga menyatakan keseriusannya pada Ja.
Esoknya Ayah Ja marah2 karna diTV berita mengenai Je & Pak Bagoes terendus wartawan. Ja yang ingin menelepon Donny tapi HP Donny mati yg Ja yakin Donny sedang serius berbicara pada keluarganya. Siangnya Ja ditelp pak Bagoes bertemu. DiRestoran pak Bagoes mengungkapkan Bahwa ia benar berhubungan dgn Je & ia meminta Ja mematahkan spekulasi yang beredar bahwa Je perusak Rumah tangga padahal mereka sudah berpisah setahunan. Tapi Ja menolak karna bagi Ja yang dapat mematahkan spekulasi adalah istri pak Bagoes & tak tahu menahu hubungan mereka. Saat akan Turun Ja melihat berita tentang Je & Pak Bagoes, yang kadang2 menampilkan foto Je & Donny. Karna diperhatikan Ja menjadi jengah & ia malah naik kelantai atas bukan turun. Saat turun ia melihat tayangan Donny yang merangkul Je dan masuk kesebuah apartement. Itu membuat Ja patah hati padahal Donny mengatakan akan bertemu keluarganya tapi ia menemui Je. Ja segera pulang dijalan dia menangis, HPnya sudah ia nonaktifkan. Setibanya dirumah, rumahnya masih sepi. Ia masuk kekamarnya & segera mengemas barang2nya Rania yang melihat merayu Ja untuk ikut. Ja akhirnya menyetuju idenya (mereka berencana kerumah Eyang mereka di Ciawi). Ketika sudah ditol mereka baru Izin pada orang tuanya.
Tiba di Ciawi, Ja langsung izin memotret daerah sekitar (padahal ia ingin sendiri untuk meluapkan emosi) pulangnya Ja segera mandi selama sejam lebih. Malamnya saat Ja sedang membuat Sketsa taman neneknya (cara Ja saat sedang Penat), Rania ikut mengambar sketsa tapi Baju. Tak lama dari perbincangan Rania bertanya apa yg akan dilakukan Ja selanjutny Ja tidak menjawab dengan pasti.
Tidak Lama kemudia sebuah Mobil berisi 3 orang datang ternyata mereka adalah Je, Donny. Donny datang & menjelaskan bahwa ia tak sengaja melihat Je yg dikelilingi wartawa & Je hampir Pingsan. Je pun menbetulkan semua yg Donny katakan. Ja dapat melihat ekspesi patah hati diwajah Je saat Donny memeluk & mengucap Cintanya pada Ja. Ja ingin berbicara dgn Je. Ja mengungkapkan ia akan meninggalkan Donny jika Je suka pada Donny, walau Ja pun sayang pada Donny. Je akhirnya sadar & mengungkapkan bahwa ia cemburu tntng kelengkapan keluarga Ja. Je mengikhlaskan Donny, mereka berbaikan tak lama Donny datang & Je segera pergi. Donny pun Merangkul Anjani !!

The End :D


sumber novel Fly Him to the moon, gambar Mariskova.com
»»  Baca Selengkapnya...